KULINER HARIAN Gyeran mari atau Korean eggs, adalah salah satu jenis masakan Korea.Cara membuat omelet ala Korea ini cukup mudah cuman harus teliti saja waktu menggulungnya.Berikut adalah bahan- bahannya beserta cara membuatnya.
Bahan-bahan :
- 3 butir telur
- Garam secukupnya
- Daun bawang
- Merica
- Wortel ,potong dadu
- 1 sdm minyak sayur
Cara membuat :
1. Panaskan wajan anti lengket, dengan menggunakan api kecil kemudian tuang 1sdm minyak sayur, kemudian ratakan.
2. Kocok telur kemudian beri garam dan merica . Masukan 1/2 kocokan telur & tunggu hingga matang.
3. Taburkan wortel beserta daun bawang, lalu gulung hinggga padat dan sisihkan dipinggir wajan
4. Tuang sisa adonan telur,Tunggu hingga setengah matang,gulung lagi. Bolak balik gulungan dadar hingga matang. angkat.
5. Iris telur sesuai selera, hidangkan.