Habib Rizieq: 212 Belum Selesai Meski Pilgub DKI Sudah Usai - BERITA HARIANJAKARTA TERKINI

BERITA TERPERCAYA MASA KINI

Thursday, November 30, 2017

Habib Rizieq: 212 Belum Selesai Meski Pilgub DKI Sudah Usai

Habib Rizieq: 212 Belum Selesai Meski Pilgub DKI Sudah Usai

PERISTIWA TERKINI Imam Besar FPI Habib Rizieq Syihab mengatakan bahwa aksi 212 belum selesai selepas Pilgub DKI Jakarta 2017. Menurutnya urusan DKI Jakarta bukan hanya Pilkada.

"Bagi saya kongres 212 merupakan kongres yang sangat penting dan istimewa karena roh 212 yang pernah kita saksikan dan rasakan setahun lalu tidak boleh padam, hilang, dan sirna," kata Habib Rizieq lewat sambungan telepon dari Mekkah, Arab Saudi, di hadapan peserta Kongres Nasional Alumni 212 yang digelar di Aula Wisma PHI, Jakarta, Kamis (30/11/2017).

"Karena itu saya ingin menegaskan bahwa tidak benar kalau semangat 212 itu sudah selesai dengan selesainya Pilkada karena 212 tidak hanya urusan pilkada, karena urusan DKI bukan cuma pilkada," lanjutnya.

Menurut Rizieq, masalah di DKI lebih kompleks seperti ekonomi, sosial, dan hukum. Maka dari itu, dia meminta umat Islam untuk tetap selalu punya semangat menuju Indonesia yang berkah.

"Rindu saya menyertai Anda semua semoga Allah menyatukan kita kembali di dalam perjuangan," tutur Rizieq.

Sebelumnya, Habib Rizieq yang selama ini belum kembali dari Arab Saudi menyatakan siap hadir di acara reuni 212 yang akan digelar pada Sabtu (2/12). Sejumlah tokoh juga sudah memastikan akan datang seperti Amien Rais, Fadli Zon, dan Fahri Hamzah.

"Insyaallah kita berjumpa di reuni 212," tegas Habib Rizieq.