KULINER HARIAN Berikut adalah bahan-bahan dan cara membuatnya.
Bahan-bahan :
- 250 gram usus ayam
- 3 sdm margarin
- 1 lembar daun salam
- 1 lembar daun jeruk
- 1 batang serai
- 2 sdm lengkuas
Bumbu :
- 1 ruas kunyit
- 3 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 1 buah cabai merah besar
- 3 buah cabai rawit
- 1 butir kemiri
- Merica
- Garam
- Gula
- Kaldu ayam
Cara Membuat :
1. Haluskan bumbu dan sisihkan sebentar
2. Panaskan margarin di dalam wajan hingga meleleh, tumis bumbu hingga harum.
3. Masukkan daun salam, daun jeruk, batang serai dan lengkuas, aduk rata.
4. Masukkan usus yg telah dicuci dan direbus, aduk.
5. Tambahkan air, masak hingga 10 menit.
6. Angkat usus yang telah matang dan airnya cukup asat.
7. Koreksi rasa, tambahkan garam atau gula kemudian aduk, angkat dan sajikan.