KULINER HARIAN Berkut adalahccara membuat Suir Tongkol Kemagi Pedas.
Bahan :
- 2 ekor tongkol
- 5 buah cabe hijau
- 2 buah cabe merah, buang bijinya
- 5 buah cabe rawit
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 ruang laos
- 1 buah tomat
- 2 lembar daun salam
- kemangi
- garam
- gula
Cara Membuat :
1. Bersihkan tongkol, buang kepala dan kukus hingga matang.
2. Goreng tongkol setengang matang, lalu suir kasar. Sisihkan.
3. Potong halus cabe hijau, cabe merah, bawang merah, bawang putih dan tomat.
4. Tumis semua bumbu hingga harum, tambahkan laos dan daun salam. Aduk hingga harum.
5. Masukkan tongkol, garam dan gula. Masak hingga matang.
6. Sajikan suir tongkol dengan daun kemangi segar.