Karena penyakitnya cukup parah, kondisi psikologis Yana juga bermasalah. Ia sempat mengurung diri dan mematikan lampu.
"Selama di rumah sakit, dia lebih sering di dalam kamar dan lampu dimatikan. Kita memperbaiki kejiwaannya hingga ada perubahan," kata Dokter Pheng Zuren pada "Halo Selebriti SCTV, Rabu (21/6)". "Mungkin karena dia artis, lebih suka mengurung diri takut ketahuan orang atau temannya."
Setelah sempat membaik, Yana kembali drop dan tak mau minum obat. "Ini kenyataan, obat tak diminum, obat dibuang. Terus kita kasih semangat. Yana adalah orang yang baik, kita sedih (karena meninggal), tapi kita berusaha mengobatinya," kata Pheng.
Dokter mengungkap memberi izin 1 bulan bagi Yana untuk pulang ke rumah. Sayangnya kondisinya drop hingga Yana akhirnya wafat pada, 1 Juni 2017.