KULINER HARIAN Berikut adalah bahan-bahan dan cara membuatnya.
Bahan
- 250 gram jamur tiram (cuci, peras airnya dan potong sesuai selera)
- 1 buah wortel (potong bulat)
- 7 lebar bunga kol (potong sesuai selera)
- 1 kotak tahu (potong dadu, bisa digoreng setengah matang dulu)
- 1 buah tomat (belah empat)
- 1 buah daun bawang (potong sesuai selera)
- 2 lembar daun jeruk
- 1 batang serai (memarkan)
- 1 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas (memarkan)
- 7 buah cabai rawit (iris serong)
- Bawang merah goreng (secukupnya)
- 300 ml santan kelapa (dari satu buah kelapa parut)
Bumbu Halus
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 11 buah cabai rawit
- 3 buah cabai merah besar (buang isinya)
- Merica (secukupnya)
- Garam (secukupnya)
- Kaldu ayam bubuk (secukupnya)
- Gula (secukupnya)
Cara Membuat
- Rebus jamur hingga matang kemudian tiriskan sebentar.
- Tumis bumbu halus hingga harum kemudian masukkan cabai rawit iris, daun salam, daun jeruk, batang serai, lengkuas, wortel, daun bawang dan bunga kol.
- Tambahkan jamur tiram ke dalam panci, aduk sebentar hingga mendidih.
- Masukkan santan kelapa kemudian masak kembali sambil diaduk hingga mendidih.
- Agar rasa tongseng semakin nikmat, masukkan tomat dan bawang merah goreng secukupnya.
- Koreksi rasa, tambahkan garam, gula serta kaldu ayam bubuk hingga rasanya gurih menggugah selera.
- Angkat tongseng jamur yang telah matang, sajikan bersama nasi putih hangat.