SERBA SERBI TIPS Berikut adalah beberapa manfaat mengagumkan biji labu buat kesehatan.
Menyehatkan Tulang
Kandungan kalsium dan beberapa nutrisi penting lainnya di dalam biji labu sangat baik untuk menjaga kesehatan tulang. Nutrisi ini bahkan bisa mencegah tulang keropos maupun mengalami masalah lainnya.
Menyehatkan Jantung
Ingin punya jantung yang lebih sehat, terjaga dan bebas dari berbagai risiko mematikan? Usahakan untuk konsumsi biji labu secara rutin dengan porsi tepat. Kandungan gizi yang ada di dalam biji labu dipercaya sangat baik untuk menjaga kesehatan jantung. Ini juga ampuh menyembuhkan penyakit jantung yang sudah parah maupun yang masih ringan.
Menghancurkan Batu Ginjal
Batu ginjal merupakan salah satu masalah kesehatan yang sangat berisiko dan mematikan. Untuk menghancurkan atau melarutkan batu ginjal tersebut, disarankan untuk konsumsi biji labu secara rutin.
Menurunkan Kolesterol Jahat
Kolesterol jahat dalam tubuh yang terlalu menumpuk bisa meningkatkan berbagai risiko penyakit mematikan. Untuk menurunkan kolesterol tersebut, sangat penting bagi kita mengonsumsi biji labu. Nutrisi yang terkandung di dalam biji labu begitu ampuh menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.
Melancarkan Sistem Peredaran Darah
Peredaran darah erat kaitannya dengan hipertensi dan masalah kesehatan lainnya. Peredaran darah yang tidak teratur atau lancar, ini sangat berisiko. Demi dapatkan sistem peredaran darah yang lancar, sebaiknya konsumsi biji labu secara rutin.