SERBA SERBI TIPS - Berapa kali sih berbelanja dan mendapat kantong plastik untuk membawa belanjaanmu? Dalam seminggu, berapa kali pula kamu membeli air mineral botolan dan berapa dari botol-botol itu yang akhirnya begitu saja kamu buang? Serba Serbi Tips memberikanmu berbagai ide unik untuk mengolah sampah terutama sampah botol plastikmu.
- Kantung Receh Seperti Ini Juga Keren Juga.
Punya banyak koin tapi bingung dimana menaruhnya? Bikin saja dompet koin dari botol plastik ini! Selain bentuknya membuatmu tampil beda dari teman-temanmu, dompet ini juga cukup mudah digunakan. Nih, ikuti langkah pembuatannya di dalam artikel ini.
- Ingin Buat Kebun Tapi Rumahmu Tak Punya Halaman Luas? Begini Nih, Caranya
Keinginanmu untuk berkebun terhalang karena lahan yang terbatas? Sekarang kamu nggak perlu bingung lagi. Buat saja kebun gantung dari botol-botol bekas seperti gambar di atas. Biar lebih indah, kamu juga bisa mengecat botol-botol tersebut dengan berbagai warna kesukaanmu. Bikin rumahmu tambah indah sambil menyelamatkan lingkungan nggak sulit, ‘kan?
- Buat Kebunmu Selalu Bersih Dengan Sapu Ajaib Ini
Pengen sapu yang awet, tahan banting, tahan cuaca dan nggak gampang rusak? Coba bikin sapu dari botol plastik seperti gambar di atas. Langkah lebih jelasnya bisa kamu sontek di sini.
- Lalu Bagaimana Jika Tambahkan Sedikit Teknologi Sederhana Untuk Kebun Kesayanganmu?
Dengan sedikit trik dan kreatifitas seperti itu, siram-siram kebunmu nggak lagi membosankan bukan?
- Yuk Bikin Meja Belajar dan Meja Kerja Jadi Lebih Rapi
- Dan Beginilah Cara Baru Untuk Menikmati Snack Siangmu cara baru untuk snack siangmu.
Cukup ambil bagian bawah botol berukuran paling besar. Jadi, kamu bisa makan kacang dengan santai.
Wednesday, January 24, 2018
Tips Kreasi Dari Botol Plastik Bekas
Tags
# serba serbi tips
serba serbi tips
Labels:
serba serbi tips