KULINER HARIAN Berikut adalah bahan-bahan dan cara membuatnya.
Bahan-bahan :
- 1 butir telur (kocok lepas)
- 1 batang daun bawang (cincang halus)
- 1/2 siung bawang putih (cincang halus)
- 1 siung kecil bawang merah (cincang halus)
- Garam (secukupnya)
- Minyak goreng (secukupnya)
Bahan Sambal
- 1 siung bawang putih
- 7 buah cabe rawit
- Garam (secukupnya)
- Kaldu ayam bubuk (secukupnya)
- Gula (secukupnya)
Cara Membuat
- Goreng telur yang telah dicampur dengan bawang putih, bawang merah, daun bawang dan garam.
- Sisihkan telur dadar yang sudah matang, buat sambal.
- Goreng cabai dan bawang putih hingga layu, angkat.
- Ulek/haluskan cabai dan bawang yang telah digoreng di dalam cobek.
- Tambahkan sedikit garam, gula dan kaldu ayam agar rasanya lebih sedap.
- Letakkan telur dadar di atas sambal bawang, penyet-penyet memakai ulekan.
- Sajikan bersama nasi putih hangat, daun selada, daun kemangi dan bunga kol goreng.