KULINER HARIAN Berikut adalah bahan-bahan dan cara membuatnya.
Bahan-bahan :
- 125 gram tepung kanji
- 250 gram tepung beras
- 1 butir telur ayam
- 250 ml air
- 200 gram daun bayam cuci, tiriskan
- Minyak goreng
Bumbu :
- 1 sdt peres garam
- 1 sdm ketumbar
- 3 siung bawang putih
- 4 buah kemiri sangrai/goreng
Cara Membuat :
1. Haluskan semua bumbu, sisihkan
2. Campur tepung kanji dan tepung beras, aduk rata
3. Campur air, telur, dan bumbu yang sudah dihaluskan, aduk rata.
4. Masukkan campuran telur ke dalam campuran tepung, aduk adonan hingga licin.
5. Celupkan tiap helai daun bayam ke dalam adonan.
6. Panaskan minyak, goreng tiap lembar daun bayam hingga kering dan matang. Angkat, tiriskan.
7. Sajikan atau simpan keripik bayam dalam wadah tertutup.